KABUPATEN NIAS SELATAN, Sumatera Utara
Lagundri merupakan salah satu desa yang ada di Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara. Pantai ini terletak dekat dengan Pantai Sorake, dua pantai yang memiliki landskap panorama yang indah sekaligus terkenal sebagai lokasi selancar bertaraf internasional. Ketenaran kedua pantai tersebut kini disandingkan dengan ombak di Hawaii. Jarak antara Pantai Lagundri dan Pantai Sorake hanya 2 km, berlokasi sekitar 12 km dari TelukDalam, lbukota Kabupaten Nias Selatan. Berselancar di Pantai Lagundri merupakan tempat yang sangat diidamkan para peselancar profesional. Selain itu, panjang ombak di kawasan ini bisa mencapai 200 meter.
Pantai Lagundri sudah beberapa kali menjadi lokasi lomba selancar baik nasional maupun internasional. Nias Open adalah salah satu kejuaraan rutin yang diselenggarakan di sini yang selalu diikuti oleh ratusan peselancar mancanegara terutama dari Australia.
sumber: disbudpar.sumutprov.go.id, anthonynh.blogspot.com
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 38 |
Wisata Buatan | 26 |
Wisata Budaya | 15 |
Taman Nasional | 3 |