Museum Pusaka Nias

Kawasan Danau Toba

KOTA GUNUNGSITOLI, Sumatera Utara

Museum Pusaka Nias berada di Jalan Yos Sudarso no. 134-A, Iraonogeba, Gunungsitoli, Sumatera Utara. Museum ini menjadi salah satu wadah untuk melestarikan nilai-nilai kebudayaan Nias. Dikelola oleh Persaudaraan Kapusin Privinsi Subolga yang didirikan pada 10 November 1995. Di museum ini, pengunjung dapat menikmati berbagai wahana rekreasi lainnya seperti bersantai di taman museum, objek wisata tepi pantai, koleksi binatang langka, koleksi tanaman khas Nias, balai pertemuan dan beberapa rumah adat.

Dibangunnya Museum Pusaka Nias bertujuan untuk mempertahankan budaya Nias agar tetep terpelihara dan dikenang. Salah satu cara untuk melestarikannya adalah dengan adanya berbagai buku tentang suku Nias, pelajar, mahasiswa, masyarakat umum yang dapat dibaca oleh pengunjung.

Keunikan lainnya dari museum ini adalah adanya tanaman khas Nias yang sangat sulit ditemukan antara lain, Sinasa (sejenis pandan) yang sebagian bahan dasar pembuatan tikar dan pohon fosi. Pohon fosi adalah pohon yang dapat memberikan suatu tanda seperti, dahannya patah artinya ada bangsawan yang gugur. Selain itu, museum Pusaka Nias terdapat sekitar 6 ribu koleksi batu-batu megalitikum yang dijadikan perkakas rumah tangga di zaman dulu dan dianggap sakti.

Akses menuju Museum Pusaka Nias, kita haru menuju ke Gunungsitoli terlebih dahulu. Lalu, naiklah angkutan umum menuju Museum Pusaka Nias. Harga tiket masuk museum hanya Rp 2 ribu/orang saja dan dibuka setiap hari selain hari Senin. 

 


Sumber: TEMPO, datatempo.co/Gunawan Wicaksono



Destinasi lain di Kawasan Sumatera Utara


Koordinat: 1.2982, 97.6087
Destinasi di Sekitar

KategoriJumlah
Wisata Alam38
Wisata Buatan25
Wisata Budaya15
Taman Nasional3
  • Share Via

Destinasi di Sekitar


Wisata Alam
Wisata Buatan
Wisata Budaya
Taman Nasional
BESbswy