KABUPATEN NIAS UTARA, Sumatera Utara
Terletak di Desa Fodo, Pantai Laowomaru memiliki bibir pantai yang panjang dan gugusan batu karang yang tersusun indah. Tak jauh dari pantai ini terdapat gua yang konon dihuni oleh seorang pemuda kuat dan sakti yang bercita-cita menyatukan daratan Kepulauan Nias dengan dataran Sumatera.
Pantai Laowomaru memiliki ombak pantai yang tenang sehingga pengunjung dapat dengan aman dapat melakukan aktivitas di pantai seperti surfing maupun berenang sambil menikmati keindahan pantai ini.Tidak hanya itu, Pantai Laowomaru juga masih sangat alami,dengan dikelilingi pohon-pohon hijau yang rindang membuat sekitar pantai ini sejuk dan nyaman. Pantai lndah Laowomaru berada tidak jauh dari pusat Kota Gunungsitoli.
sumber: disbudpar.sumutprov.go.id, pergipergiyuk.com
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 37 |
Wisata Buatan | 26 |
Wisata Budaya | 15 |
Taman Nasional | 3 |