KOTA JAKARTA TIMUR, DKI Jakarta
Bangunan yang telah berdiri sejak tahun 1973 ini, merupakan tempat ibadah bagi pemeluk agama Kristen. Masih berdiri megah, Gereja Kristen Protestan Haleluya memiliki bangunan bergaya arsitektur ala Eropa dengan dinding luar yang berwarna putih. Gereja ini juga memiliki menara setinggi 20 meter, yang diatasnya terdapat sebuah ornamen ayam jago. Hingga kini, gereja masih digunakan untuk berbagai acara keagamaan seperti kebaktian, perayaan paskah, Natal dll. Wisatawan pun bisa berkunjung, karena gereja dibuka untuk umum.
Jam Operasional: Setiap Hari Jam 07.00 – 22.00 WIB
Tiket: Gratis
Alamat: Jalan Taman Mini Indonesia Indah, Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 72 |
Wisata Buatan | 57 |
Wisata Budaya | 48 |
Taman Nasional | 6 |