Pulau Pari

Kawasan Kepulauan Seribu

KABUPATEN KEPULAUAN SERIBU, DKI Jakarta

Pulau Pari merupakan salah satu pulau yang indah di gugusan Kepulauan Seribu yang terkenal dengan pantai perawannya. Pulau Pari adalah salah satu kelurahan di kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta, Dengan pantainya yang berpasir putih dan berair bening kehijauan, Pulau Pari menjadi salah satu objek wisata di Kepulauan Seribu.

Lokasi Pulau Pari hanya berjarak 45 kilometer dari Kota Jakarta Dengan menggunakan kapal cepat atau speed boat, perjalanan ke Pulau Pari bisa ditempuh dalam waktu sekitar 1 hingga 1,5 jam dari Dermaga Marina di kawasan Ancol atau dari bisa juga dari Pelabuhan Kaliadem yang ada di Muara Angke, Jakarta Utara. 

Tiga objek yang menjadi andalan pulau Pari adalah Pantai Perawan, Dermaga Bukit Matahari, dan Pantai Pasir Kresek. Ketiganya dikelola secara swadaya oleh masyarakat setempat. Selain pemandangan pantai berpasir putih dan air bening, pengunjung pulau Pari ditawari paket keliling perkampungan dengan sepeda, menyelam di perairan dangkal (snorkeling), serta menjelajah perairan tepi dengan sampan atau kapal cepat. Seluruh paket wisata diselenggarakan oleh masyarakat sebagai penyedia jasa, mulai dari jasa penyewaan alat, pemandu, dan penginapan.

 

Sumber: TEMPO, datatempo.co/Aditia Noviansyah



Destinasi lain di Kawasan DKI Jakarta


Koordinat: -5.8575, 106.6181
Destinasi di Sekitar

KategoriJumlah
Wisata Alam8
Wisata Buatan11
Wisata Budaya9
Taman Nasional1
  • Share Via

BESbswy