KABUPATEN PACITAN, Jawa Timur
Obyek wisata yang pertama di Pacitan yang akan kita bahas adalah sebuah goa yang bernama Goa Luweng Jaran. Walaupun tempat ini masih belum terlalu terkenal seperti obyek wisata lain, goa ini menawarkan sebuah petualangan menarik menyusuri perut bumi.
Goa Luweng Jaran sendiri memiliki lorong-lorong di dalamnya yang lumayan panjang dan bisa terhubung dengan goa lain. Pemandangan seperti stalagmit dan stalagtit bisa anda temui jika anda berani menelusuri ke dalam goa ini. Disarankan juga anda membawa alat penerangan seperti senter karena di dalam goa masih belum ada penerangan.
Alamat : Pringkuku, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur 63552
Fasilitas : Lahan parkir, gazebo
Jam buka : Setiap hari ( Jam 08.00 - 18.00 )
Tiket : Rp. 5.000/orang
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 71 |
Wisata Buatan | 43 |
Wisata Budaya | 30 |
Taman Nasional | 3 |