Eco Green Park

Kawasan Bromo Tengger Semeru

KOTA BATU, Jawa Timur

Ingin belajar gaya hidup ramah lingkungan, tapi tidak tahu harus mulai dari mana? Eco Green Park tempat yang tepat untuk mempraktikkan pengetahuanmu. Mulai dari belajar biogas dan manfaatnya, menggunakan toilet edukasi yang menggunakan energi biogas, memilah dan mengolah sampah hingga bisa menjadi kompos, serta melihat olahan barang bekas menjadi kreasi yang menarik.

Di dalam objek wisata yang berlokasi di Batu Malang ini, pengunjung akan ditawari wahana wahana permainan yang bertema lingkungan dan kegiatan yang dekat dengan dunia binatang. Seperti di Eco Science Center, kita bisa belajar tentang asal usul bumi, bencana alam, kerusakan lingkungan, gunung berapi, tambang batu bara, dan masih banyak lagi, baik secara visual dan maupun praktek. Terdapat beberapa simulator yang bisa dicoba, seperti simulator gempa bertenaga 3 – 8 SR, simulator badai, sampai simulator angin pun ada.

Kemudian Jungle Adventure. wahana ini akan mengajakmu seru seruan di hutan. Bukan hutan asli ,melainkan hutan buatan. Kamu akan diajak berkeliling menggunakan kereta tak beratap dan dibekali senjata. Berapa banyak pemburu yang kamu tembak akan muncul di papan skor di akhir perjalanan petualangan ini.

Lalu di wahana Owl House kamu bisa menemukan berbagai jenis burung hantu dari berbagai daerah. Dan kamu diberi kesempatan memegang dan berfoto bareng sama burung hantu. Di wahana World of Parrot terdapat banyak banget burung beo warna warni yang lucu banget. Mereka bisa dipegang, diajari ngomong sampai diajak foto bareng.

 


Sumber: TEMPO, datatempo.co/Nurdiansyah



Destinasi lain di Kawasan Jawa Timur


Koordinat: -7.8874, 112.5282
Destinasi di Sekitar

KategoriJumlah
Wisata Alam64
Wisata Buatan44
Wisata Budaya30
Taman Nasional3
  • Share Via

Destinasi di Sekitar


Wisata Alam
Wisata Buatan
Wisata Budaya
Taman Nasional
BESbswy