Pantai Selong Belanak

Kawasan Mandalika

KABUPATEN LOMBOK TENGAH, Nusa Tenggara Barat

Berbicara tentang wisata pantai, Pulau Lombok menyuguhkan keindahan pantai-pantainya yang tak kalah dari pulau Bali. Keindahan alam pulau Lombok yang masih perawan banyak menyimpan tempat-tempat yang patut untuk dikunjungi bersama keluarga, teman dan handai taulan. Salah satu diantaranya adalah Pantai Selong Belanak, pantai yang memiliki pasir putih yang cukup panjang. Pantai ini terletak di desa Selong Belanak, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah sekitar 30 menit perjalanan dari Bandara International.

Pantai Selong Belanak merupakan salah satu pantai yang cukup terkenal, terutama keindahan dan keasriannya serta kebersihan area pantai. Pantai ini memiliki garis pantai yang melengkung seperti bulan sabit. Dengan beberapa bukit di bagian ujung sabit. Selain pasir pantainya yang halus putih, kontur pantainya juga landai, sehingga perairannya cukup tenang dan jernih. Dengan kondisi pantai yang demikian, anda bisa melakukan berbagai aktivitas di area pantai ini, seperti sekedar bersantai, berjalan-jalan menikmati suasana, berjemur, berenang, dan lain sebagainya. anda juga bisa menyewa perahu nelayan setempat untuk memancing.

Pantai Selong Belanak memang sepi pengunjung. Namun tak usah khawatir perihal fasilitasnya. Anda bisa menemukan beberapa warung di tepian pantai. Menu yang sering disuguhkan adalah Sate Ikan. Jika Anda berniat untuk bermalam, Anda bisa menyewa villa yang ada di area sekitar pantai.

 

Sumber: TEMPO, datatempo.co/Wisnu Agung Prasetyo



Destinasi lain di Kawasan Nusa Tenggara Barat


Koordinat: -8.8717, 116.1614
Destinasi di Sekitar

KategoriJumlah
Wisata Alam24
Wisata Buatan5
Wisata Budaya9
Taman Nasional2
  • Share Via

BESbswy