KABUPATEN PANDEGLANG, Banten
Kawasan Taman Wisata Ujung Kulon mempunyai banyak pilihan pulau untuk dikunjungi dengan ciri khas berbeda. Nah jika Anda memiliki hobi petualangan menyusuri sungai dengan sampan atau perahu kano, datanglah ke Pulau Handeuleum, pulau di antara gugusan pulau kecil di ujung timur laut pantai Semenanjung Ujung Kulon.
Keunikan lain Pulau Handeuleum, adalah kita bisa menemui beragam jenis flora dan fauna yang tergolong langka. Satu di antara yang terkenal menempati pulau seluas 220 hektar ini adalah badak bercula satu. Selain badak, pulau ini juga dihuni banteng, rusa, muncak, kancil, gibon Jawa, anjing hutan, dan harimau.
Sumber: TEMPO, datatempo.co/Nita Dian
Kategori | Jumlah |
---|---|
Wisata Alam | 10 |
Wisata Buatan | 15 |
Wisata Budaya | 7 |
Taman Nasional | 0 |